PENGAJIAN RUTIN PENGADILAN AGAMA PEMALANG SELAMA BULAN RAMADHAN 1442 H
Pemalang, 14 April 2021 – Dalam rangka untuk mengisi kegiatan selama bulan Ramadhan 1442 H Pengadilan Agama Pemalang mengadakan pengajian rutin yang dilaksanakan setiap Hari Rabu setelah sholat Dzuhur berjamaah di Mushola Al Mizan Pengadilan Agama Pemalang. Agenda ini merupakan salah satu kegiatan pembinaan serta refreshing spiritualitas untuk seluruh pegawai Pengadilan Agama Pemalang. Untuk pengajian perdana pada bulan Ramadhan 1442 H ini diisi oleh bapak Hakim Drs. H. M. Zuhri, M.H dengan pemandu acara Kepala Sub Bagian Kepegawaian, Organisasi, Dan Tata Laksana Bapak Slamet, S.Ag, M.H. Tema yang diusung dalam pengajian perdana ini adalah himbauan untuk selalu berbuat baik. Tidak hanya saat bulan ramadhan namun setiap hari. Karena umur dan kematian tidak ada yang tahu. Dan syarat kematian bukanlah umur yang tua. Diingatkan pula bahwa siksaan terpedih dan api yang paling panas di dunia ini adalah api neraka. Bapak Drs. H. M. Zuhri, M.H mengajak seluruh jamaah agar selalu berbuat baik agar terhindar dari siksaan api neraka. (YulitaIntan)