PERTEMUAN RUTIN DHARMAYUKTI KARINI CABANG PEMALANG DAN PENYERAHAN BDBS
Pemalang, 23 Juni 2023. Hari ini Ketua Pegadilan Negeri Pemalang Cahyono Riza Adrianto, S.H., M.H. beserta Ketua Pengadilan Agama Pemalang Solahuddin Sibagabariang, S.Ag., M.H. selaku pelindung Dharmayukti Karini Cabang Pemalang menghadiri acara pertemuan Rutin DYK Cabang Pemalang dan Penyerahan Bantuan Dana Bea Siswa (BDBS) yang diselenggarakan di Ruang Sidang Abu Bakar Ash Shiddiq Pengadilan Agama Pemalang Kelas 1A yang bertemakan “Konsisten Bantu Warga Peradilan Meraih Sukses”.
Pada kesempatan kali ini, beliau mengucapkan selamat kepada anak-anak yang menerima Bantuan Dana Beasiswa (BDBS). Bantuan Dana Beasiswa (BDBS) merupakan wujud kepedulian bersama warga peradilan untuk memacu semangat belajar anak-anak dalam meraih prestasi dan meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak di lingkungan peradilan.
Keberadaan organisasi Dharmayukti Karini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat peradilan di berbagai penjuru Indonesia, terutama dengan program Bantuan Dana Bea Siswa (BDBS) yang merupakan program tahunan Dharmayukti Karini. Program BDBS juga merupakan salah satu wujud kepedulian sosial terhadap putra-putri warga peradilan dari rekan-rekan honorer. “BDBS merupakan bagian dari kewajiban masyarakat peradilan untuk saling membantu menyisihkan sebagian rezekinya untuk disalurkan kepada yang berhak menerimanya.” Ucap Ny Endang Poespitasari, S.Sos selaku Ketua Umum Dharmayukti Karini cabang Pemalang dalam sambutannya.
Setelah penyerahan BDBS acara dilanjutkan dengan arisan DYK dan pembagian doorprize.
Semoga beasiswa yang telah diterima anak-anak ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya, sehingga dapat menunjang mereka dalam mengejar pendidikan. (yip)